Ekspose permohonan Pendapat Hukum (Legal Opinion/LO) dari Pemerintah Kota Probolinggo
Senin, tanggal 15 Juli 2024 bertempat di Aula Kejaksaan Negeri Kota Probolinggo dilaksanakan ekspose permohonan Pendapat Hukum (Legal Opinion/LO) dari Pemerintah Kota Probolinggo yang dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Kota Porobolinggo Bapak Dodik Hermawan, S.H.,M.H. yang didampingi oleh Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara Bapak Andi Haeruddin Malik, S.H.,M.H. beserta Jaksa Pengacara Negara pada Kejaksaan Negeri Kota Probolinggo yang juga dihadiri oleh Kepala Dinas PUPR PKP, Kepala BPPKAD , Kabag Kesra, Irban Inspektorat dan Kabag Hukum Sekda beserta jajarannya.